Langsung ke konten utama

Unggulan

Punya Anak

Well, meskipun aku (merasa) sudah siap untuk punya anak bahkan sejak sebelum menikah, agaknya gamang juga ketika sekarang sedang mengandung janin 9 minggu. Sampai beberapa hari yang lalu. Aku nangis sesegukan karena teringat sama salah satu jama'ah masjid yang sekarang hidup sendiri pasca suaminya meninggal dunia dan mereka tidak memiliki anak. Walau tetap Allah jua lah yang menakdirkan kita diamanahkan anak atau tidak, tapi perasaanku melihat para janda yang tinggal seorang diri ini jadi kalut. Pasti sepi. Sendiri. Butuh teman. Aku yang juga dulu pernah punya tetangga dekat yang sama persis kondisinya dengan si ibu. Jadi, tahu persis bagaimana keseharian mereka. Sejak saat itu, aku sadar bahwa punya anak itu karunia yang sangat besar dari Allah. Pantaslah memang anak ini disebut sebagai qurrata a'yun (penyejuk mata) bagi orang tuanya. Investasi akhirat. Setidaknya, ada yang bisa dihubungi kalau kita kesepian di masa tua nanti. Makin degdegan menuju HPL 27 Oktober

Terkini


Assalamu'alaikum. 
Lama tak mengisi blog ini dengan tulisan absurd, akhirnya saya kembali tergerak menulis.
Bismillah. Semoga semakin bersemangat untuk hari-hari ke depan.

for you

Saya hanya ingin mengabarkan saja. 
Bahwa semester ini, sepertinya akan menjadi semester yang lebih sibuk dari sebelumnya.
Amanah bertambah, tugas bertambah. Tapi harus tetap tersenyum. Tetap harus semangat. :)

Entah kenapa, karena sudah lama tidak menulis panjang, jadinya saya agak kagok, seperti baru punya blog dan belajar menulis lagi dari awal. Hahaha.

Anyway, domain blog ini kembali ke idamayasari.blogspot.com. Kemarin itu saya males lupa perpanjang domain. Jadinya karena kelamaan ditelantarkan, akhirnya masuk ke redemption period. Yaitu masa dimana domain dikembalikan ke provider penyimpanan domain yang dari sononya, ga bisa diperpanjang atau diapa-apain. Jadi, harus nunggu sampe masa ini selesai baru domain di-jual bebas lagi di pasaran. Wkwk. Yasudah, saya nunggu dengan duduk-duduk manis aja deh ya. Meskipun kemaren udah sempet transfer domain ke registrar yang baru.

Dan lagi, ada aja temen atau adik kelas yang setiap ada kesempatan, bilang ke saya,
Ida, postingan-postingan Ida di blog bagus.
Kak, blognya bagus. Ajarin gimana buatnya. 
Alhamdulillah kalo dianggap bagus. Syukron sudah menjadi silent reader blog saya yang tak seberapa ini. Lain kali, tinggalin komentar di blognya ya. :) Dan fyi, desain blog ini bukan ciptaan saya.  Saya cuma pake dari yang udah tersedia di internet, lalu saya edit-edit dikit, biar sesuai dengan yang saya mau. Dan favorit saya adalah desain dari mas urang-kurai (saya ga inget siapa nama aslinya). I say thanks to mas urang-kurai juga yang sudah memperindah blog saya. :)
So, sampe sini dulu kabar-kabarinya, ya.
Semoga esok-esok bisa ketemu lagi dengan berita-berita dan kisah hikmah yang bisa menginspirasi.
I love you, readers! :)


Wassalamu'alaikum.

Salam Semangat, Readers :)



Ida Mayasari

Komentar

Postingan Populer